Waingapu, Jamkesnews – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun BPJS Kesehatan yang ke 50 Tahun, salah satu kegiatannya adalah Jalan Sehat. Perhelatan Jalan Sehat ini diselenggarakan pada Jumat (06/07). Kegiatan ini dibuka langsung oleh Bupati Sumba Timur Gidion Mbiliyora didampingi oleh Kepala BPJS Kesehatan Cabang Waingapu Tri Mayudin. Kegiatan ini berlangsung meriah, karena selain BUpati juga diikuti Wakil Bupati Sumba Timur. Peserta lainnya juga nampak antusian, hal itu terbukti dari peserta yang mencapai lima ratusan orang dari BPJS Kesehatan Cabang Waingapu dan seluruh SKPD Kabupaten Sumba Timur.
Kepala BPJS Kesehatan Cabang Waingapu Tri Mayudin menerangkan jalan sehat merupakan media berkumpul, olah raga ringan yang menyehatkan serta sangat efektif dalam membangun komunikasi dan kebersamaan bersama stakeholder.
“Kekompakan dan kebersamaan merupakan modal dasar yang sangat penting dalam mencapai visi dan misi BPJS Kesehatan, tepatnya misi nomor empat yaitu memperkuat kebijakan dan implementasi program JKN-KIS melalui peningkatan kerja sama antar lembaga, kemitraan, koordinasi dan komunikasi dengan seluruh pemangku kepentingan,” terangnya.
Adapun rute jalan sehat tersebut pemberangkatan mulai di Lapangan Kantor Bupati Sumba Timur, Jalan Jenderal Soeharto, KM 03, dan kembali ke Lapangan Kantor Bupati Sumba Timur. Setelah jalan sehat para peserta kembali melaksanakan senam sehat bersama. Untuk menyemangati partisipasi peserta, panitia penyelenggara telah menyiapkan berbagai door prize dan souvenir menarik.
Bupati Sumba Timur dalam kesempatan tersebut memberikan ucapan selamat kepada BPJS Kesehatan yang ke 50 tahun.
“Apresiasi kami selaku Pemerintah Daerah Sumba Timur kepada BPJS Kesehatan Cabang Waingapu yang selama ini memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Semoga BPJS Kesehatan ke depannya semakin profesional dan semakin dicintai oleh masyarakat,” tandas Gidion Mbiliyora dalam sambutannya.
Pada kesempatan tersebut, Kepala BPJS Kesehatan Cabang Waingapu memberikan sosialisasi Program JKN – KIS serta memperkenalkan dan mengajak peserta mendownload Aplikasi Mobile JKN kepada seluruh peserta. Harapanya seluruh peserta yang notabene adalah ASN dapat mendownload dan instal Aplikasi Mobile JKN di smartphone mereka.
Pada kesempatan tersebut Tri juga menambahkan, dalam memberikan pelayanan prima kepada peserta, BPJS Kesehatan Cabang Waingapu, telah bekerja sama dengan tujuh rumah sakit yang terbagi dalam, dua Rumah Sakit Umum Daerah, satu Rumah Sakit Bergerak dan empat Rumah Sakit Swasta yang tersebar pada seluruh kabupaten/kota. Adapun Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama yang telah bekerja sama terdiri dari 51 fasilitas kesehatan yang terdiri dari 33 Puskesmas Rawat Inap, 13 dokter praktek perorangan, tiga dokter gigi, dua Klinik Rawat Inap dan 4 Poskes. (ay/dt)