Seminggu Di Sumba, Beckham & Keluarga Ternyata Lakukan Aksi Simpatik

oleh
oleh
David Beckham
Photo: Asty Kulla

Waingapu.Com – David Beckham memang telah meninggalkan Pulau Sumba, kamis (16/08) siang kemarin dengan peswat jet pribadinya. Beckham dan keluarganya take off dari Bandara Tambolaka, Kabupaten Sumba Barat Daya, sekira pukul 14:30 Wita. Namun tahukah anda apakah yang dilakukan mantan bintang sepak bola Club Manchester United itu habiskan waktu liburan bersama keluarga di Sumba? Ternyata, Beckham tak hanya sekeda rmenikmati pesona alam dan budaya Sumba, tapi juga melakukan aksi simpatik kepada warga di Kecamatan Lamboya, Kabupaten Sumba Barat.

Ditemani Victoria, isterinya, Beckham mengajak ke empat buah cnta mereka, masing-masing Brooklyn, Romeo, Cruz dan Herper melakukan aksi simpatik mengunjugi anak-anak yang anggota Komunitas English Goes To Kampung, asuhan Asty Kulla, di Tanamalli-Kecamatan lamboya, Kabupaten Sumba Barat. Kepada dua ratusan anak anggota komunitas itu, Becham dan keluarga selain membagikan bola, juga mengajak anak-anak bermain bola bersama.

Baca Juga:  Profesi Pitrad Menjanjikan di Dunia Pariwisata, Pusaka Siap Siaga Latih Warga Sekitar Destinasi 
David Beckham
Photo: Asty Kulla

“Sebagian besar anak-anak ini sebenarnya tidak mengetahui bahwa di depan mereka adalah salah satu mega bintang dan legenda Sepak bola. Maklum banyak anak dari keluarga miskin dan memang diwilayah ini masih banyak warga yang tidak punya TV dan juga akses internet lumayan parah karena sinyal minim,” jelas Asty Kulla, dalam percakapan dengan wartawan media ini, Jumat (17/08) siang tadi via gawainya.

Tak hanya bermain bola bersama, Beckham dan keluarga, demikian lanjut Asty, juga memberikan pelajaran Bahasa Ingris serta pencerahan dan motivasi kepada anak-anak agar tetap berbahagia dan mencintai keluarganya masing-masing.

David Beckham
Photo: Asty Kulla

“Beckham dan Victoria serta semua anak-anaknya sangat care dan simpatik, Mereka tanpa ragu berbaur dengan anak-anak kampung disini. Mereka bermain bola bersama, juga beri pelajaran bahasa Ingris. Pelajaran tentang bagaiman keluarga harmonis dijaga dan memotivasi anak-anak untuk tetap punya mimpi, apapun latar belakang anak-anak. Anak-anak diberi motivasi untuk tidak kehilanga harapan sekalipun miliki keterbatasan ekonomi,” imbuh Asty sembari menambahkan, Beckham dan keluarganya mengajar dan memotivasi anak-anak selama lebih dari satu jam di aula Gereja Santo Agustinus, Tanamalli, yang memang selama ini dipakai oleh komunitas English Goes To Kampung sebagai tempat belajar oleh karena pihak Gereja menaruh respek pada niat baik Asty dan komunitasnya.

Baca Juga:  Jalan Santai HUT Bhayangkara, Tips Simple Dekatkan POLRI & Rakyat

Adapun kunjungan mantan bintang Club Real Madrid dan juga mantan kapten Timnas Ingris itu, selain diabadikan lewat foto-foto, juga di dokumentasikan dengan video oleh komunitas yang menjadi mitra ‘Sumba Foundation’ itu, Senin (13/08) lalu. “Kami baru bisa berbagi khabar ini juga foto dan video hari ini karena untuk menghormati privacy beliau (Beckham dan keluarga, – red),” timpal Asty.

Sekalipun di jaga sedemikian ketat, Keluarga bintang dunia itu, terutama David Beckham, tetap ramah melayani permitaan photo bareng sejumlah warga dan tokohdi pulau Sumba. Bupati Sumba Barat Agustinus Niga Dapawole, sempat berfoto bareng Beckham saat berada di salah satu Hotel di pantai Nihiwatu.

Baca Juga:  Yonard Piter Diki Dao, Difabel Tidak Lantas Padamkan Spiritnya Melatih Petinju

Tak hanya itu, beberpa warga yang terkejut kala melihat sosoknya melintas di Terminal Bandara Tambolaka, beberapa saat sebelum terbang ke Bali juga mengabadikan kehadiran mantan pemain LA Galaxi-USA itu.

Adapun Beckham dan keluarga, selama di Sumba menginap di Nihi Sumba hotel, yang miliki view pantai Nihiwatu yang menawan. Di hotel yang pernah menjadi hotel terbaik di dunia tahun 2016 dan tahun 2017 itu, lazimnya para tamu berkantong tebal, khabarnya menginap di villa dengan tarif termurahi Rp. 25 juta/malamnya.(ion)

Komentar