Waingapu.Com – Jembatan Mananga Mihi di Desa Kuta, Kecamatan Kanatang, Kabupaten Sumba Timur (Sumtim), NTT, akhirnya benar-benar tak bisa dilintasi kendaraan
bermotor roda empat atau lebih. Pasalnya, jembatan yang pernah diberitakan sebelumnya telah rusak dan siap ambruk itu, kerusakannya kini kian parah.
Informasi yang dihimpun dari berbagai sumber khususnya warga sekitar dan pelintas jembatan yang dilintasi jalan jalur Pantura Sumtim itu menyebutkan, ditengah jembatan telah nampak lubang menganga.
“Kemarin (Minggu, 16/04, -red) kita tidak bisa lewat lagi itu jembatan karena telah ditutup. Jadi kami lewat jalan darurat dipinggir pantai. Hanya memang ada beberapa warga yang tetap bisa lewat dengan motor,” jelas seorang warga.
Hans Hamba Pulu, Kepala Desa Kuta yang menghubungi wartawan Minggu kemarin juga menjelaskan hal serupa. “Jembatan Mananga Mihi tidak bisa dilewati kendaraan lagi karena sudah jebol,” demikian SMS Hans kemarin siang.
Aneka serun dan himabaun untuk berhati-hati melintasi jalur pantura terkait jembatan yang jebol ini juga disampaikan sejulah warga di media sosial. Seruan tak hanya berupa status namun juga dilengkapi aneka foto yang kemudian dishare oleh account-account lainnya.
Pernah diberitakan pekan lalu, Petrus Pajaru Kawutak, warga sekitar jembatan Mananga Mihi itu menuturkan, jembatan dimaksud berpotensi besar akan ambruk jika banjir bandang kembali menerjang.
“Ini satu kali lagi banjir bandang bisa robuh ini jembatan. Apalagi jika banjirnya sama dengan yang terjadi Kamis 30 Maret lalu, arusnya deras juga banyak kayu-kayu besar yang dibawa banjir. Pemerintah kalau bisa kerja cepat ini jembatan. Kalau nanti perlu untuk bangun jembatan darurat saya siap kasih tanah kebun saya untuk lewat. Karena kalau ini jembatan rubuh, putus sudah jalur ke utara sana,” tandas Petrus.
Petrus yang pernah menjabat Sekretaris Desa Kuta itu juga menambahkan, desa Hamba Praing, Mondu, Rambangaru, Napu, Wunga, Kadahang, Mbatapuhu, Kalamba dan Prailangina adalah desa-desa yang akan terisolir jika satu dari dua jembatan di wilayah desa Kuta ini ambruk.(ion)