Waingapu.Com – Palapang Ndjara atau pacuan kuda tradisional Sumba Timur (Sumtim) di Lapangan Rihi Eti, Kelurahan Prailiu, Kecamatan Kambera, kian semarak. Pasca pembukaan ‘balapan kuda’ Jumat (28/07) siang kemarin, terdata sebanyak 71 ekor kuda telah berlomba dari total 457 ekor kuda pacu yang didaftarkan pada 12 kelas yang dilombakan.
Adapun pembukaan itu sendiri berlangsung meriah dengan dihadiri oleh Victor B. Laiskodat bersama putera-puterinya, juga sejumlah anggota rombongan lainnya dari Kupang dan Jakarta. Kedatangan Victor Laiskodat yang juga anggota DPR-RI itu juga disambut sukacita Bupati Sumtim Gidion Mbiliyora dan Wakil Bupati Sumtim, Umbu Lili Pekuwali, yang ditandai dengan pengalungan kain tenun khas Sumtim.
Data dari pihak panitia menyebutkan, kuda yang telah berlomba itu berasal dari tiga kelas berbeda, masing-masing kelas Pemula Super (11 ekor kuda), A Open (8 ekor kuda) dan Pemula mini (52 ekor kuda).
Sabtu (29/07) hari ini akan kembali bertanding puluhan ekor kuda. “Hari ini pemula mini, pemula satu dan pemula dua yang akan dilombakan,” jelas Felix Wongkor, ketua Pordasi Sumtim.(wyn)