Camat Umalulu & Kasek SMAN 01 RINDU Capai Kesepakatan

oleh
oleh
Camat Umalulu dan Kasek SMA N 1 Rindi Sepakat

Waingapu.Com – Terkait peristiwa yang terjadi pada moment upacara bendera, Senin (18/03) lalu di SMA Negeri 01 Rindi Umalulu (SMAN 01 – RINDU), kedua pihak, dalam hal ini Camat Umalulu dan pihak sekolah akhirnya mencapai kesepakatan. Hal itu terungkap dalam foto – foto yang dikirimkan Camat Umalulu, Nanga Ranja Ruwa, kepada media ini Sabtu (23/03) siang lalu, setelah sebelumnya via jalur WhatsApp (WA) dikonfirmasi.

Dalam foto – foto yang dikirimkan itu, diperlihatkan suasana Camat di dampingi oleh Kapolres dan Danramil setempat, bersama para kepala sekolah dan juga guru menggelar pertemuan. Nampak juga Camat berbicara dihadapan para siswa dan siswi, juga menandatangani surat pernyataan.

Baca Juga:  Sering Magang Industri, Mahasiswa Universitas Pertamina Raih Juara Riset

Camat Umalulu dan Kasek SMA N 1 Rindi Sepakat

Dalam surat pernyataan yang fotonya juga dikirimkan Camat itu dikemukakan, baik Camat selaku pihak kedua dan Kepala Sekolah SMAN 01 – RINDU sebagai pihak pertama bersepakat untuk menyelesaikan persoalan dengan cara yang lebih baik, untuk mencegah semakin banyaknya pemahaman yang salah terkait inseiden yang terjadi dalam upacara Senin (18/03) lalu.

Dalam surat pernyataan diatas materai itu juga ditegaskan kesepakatan, insiden yang terjadi itu merupakan kesalahan bersama dan tidak disengaja ooleh kedua pihak. Selain itu kedua pihak juga berjanji untuk tidak diulangi kedepannya.

Camat Umalulu dan Kasek SMA N 1 Rindi Sepakat

Surat pernyataan yang ditandatangani oleh Camat Umalulu Naga Ranja Ruwa, Kepsek SMAN 01 – RINDU, Bernardus Ngabi Nggaba, itu juga ditandatangi oleh dua orang saksi, masing – masing Kapolsek Umalulu, Iptu. Jumaini, dan Komandan Rayon Militer (Danramil) 1601 – 02 Rindi Umalulu, Kapten (Inf) Marselinus Lebi.

Baca Juga:  Waduh, PILNAS Tinggal Hitung Hari, Sumba Timur Kurang 23.757 Surat Suara

Diakhir surat pernyataan itu, kedua pihak menyatakan bertanggungjawab untuk meredam pemahaman yang berbeda pada instansi masing – masing. Selain itu tidak akan bertanggungjawab atas kejadian lain yang berkaitan dengan insiden ini.

Camat Umalulu sebelumnya kala dikonfirmasi untuk meminta kesediaan waktu guna diwawancarai terkait inseiden lalu dan reaksi alumni dan juga guru serta siswa, lewat sms maupun WA, menjawab lewat sms, masih rapat. Sementara via WA pasca mengirmkan foto – foto juga menjelaskan pihaknya belum tahu kapan ke Waingapu, untuk bisa ditemui. (ion)

Komentar