Banyak yang Daftar & Tereliminasi untuk Ikuti Test Rekruitment ASN di Sumba Tengah

oleh
oleh
Yohanis Umbu Janga

Waingapu. Com – Test penerimaan calon Aparatur Sipil Negara (ASN) akan dilaksanakan pada bulan Februari 2020 mendatang. Di Kabupaten Sumba Tengah (Sumteng) – NTT, ribuan orang mendaftar untuk menjadi calon abdi negara. Namun banyak pula diantaranya yang dinyatakan tidak lolos untuk mengikuti testing nantinya. Demikian diungkapkan Yohanis Umbu Janga, Kepala Badan Kepegawaian, Pelatihan dan Mutasi setempat.

Umbu Janga yang ditemui wartawan di ruang kerjanya beberapa hari lalu memaparkan, terdapat 193 formasi yang dibutuhkan. Dari jumlah itu, untuk tenaga guru yang dibutuhkan hanya 84 orang, sementara pelamarnya mencapai 2.294 orang.

“Dari 2.294 orang pelamar, yang memenuhi syarat adminsitrasi untuk mengikut testing sebanyak 1.219 orang, jadi 75 orang dinyatakan tidak layak untuk ikut testing nantinya. Sedangkan untuk formasi kesehatan yang dibutuhkan 40 orang, pelamarnya mencapai 338 orang. Dari jumlah itu yang memenuhi syarat administrasi untuk selanjutnya mengikuti testing sebanyak 280 orang atau 58 orang dari pelamar dinyatakan tidak layak ikut tahapan selanjutnya,” urai Umbu Janga.

Baca Juga:  Pray For Tarung, Pasca Puluhan Rumah Adat Ludes Dilalap Api

Dalam kesempatan ini, Umbu Janga juga memaparkan formasi lainnya seperti kebutuhan atau ketersedaan formasi sebanyak 69 orang, namun pelamar mencapai 1.024 orang. Setelah diseleksi lebih jauh, kata dia, yang memenuhi syarat administrasi sebanyak 933 orang atau 91 orang tereliminasi.

“Bagi pelamar yang meninggal dunia sebelum mengikut tes harus ada surat akte kematian dari Dukcapil, barulah dapat diganti orang lain. Yang terjerat oleh masalah hukum juga demikian, harus ada surat dari Pengadilan Negeri. Sehingga dapat dibuktikan, jika tidak, proses tetap berjalan,” imbuh Umbu Janga kala ditanya wartawan jika sekiranya dari antara calon peserta test ada yang meninggal dunia atau tersangkut masalah hukum. (usa)

Baca Juga:  Akan Dikunjungi Presiden Jokowi, Warga Respon Positif Bupati Sumba Tengah Hingga ke Jagad Maya

Komentar