Kapolres Sumba Timur Ajak Media Jadi Mitra Kritis: Siap Terima Masukan dan Bangun Sinergi

oleh
oleh

Waingapu.Com – Kapolres Sumba Timur, AKBP Gede Harimbawa, menegaskan komitmennya untuk membangun hubungan yang harmonis dan produktif dengan insan pers di wilayahnya. Dalam pertemuan hangat bersama sejumlah jurnalis lokal, Jumat (11/4/2025), ia menyampaikan pentingnya kolaborasi antara kepolisian dan media demi terciptanya pelayanan publik yang lebih baik.

“Sinergitas dan kolaborasi dengan rekan-rekan media tentu akan saya jaga secara optimal, termasuk sinergi dengan seluruh satuan kerja di Polres Sumba Timur,” ujar perwira menengah Polri yang juga menyandang gelar Doktor Ilmu Pemerintahan dari IPDN itu.

AKBP Gede Harimbawa mengakui peran media sangat vital dalam menyebarluaskan informasi terkait kinerja dan prestasi Polri. Ia pun membuka diri terhadap kritik dan masukan dari masyarakat yang disalurkan melalui media massa.

Baca Juga:  Maraknya Gandir di Sumba Timur, Mantan Ketum Sinode GKS Layangkan Surat Terbuka untuk Kapolres

“Jika ada hal positif yang kami lakukan, tentu akan sangat baik jika dibantu untuk dipublikasikan secara luas. Namun bila ada yang perlu kami benahi, silakan beri masukan atau kritikan. Kami terbuka dan akan berupaya maksimal melakukan perbaikan,” tegasnya.

Pertemuan yang berlangsung di ruang kerja Kapolres itu turut dihadiri Kasat Reskrim Iptu Helmi Wildan, Kasi Humas Ipda Ketut Muradi, serta Kasat Intel Iptu Wayan Gelgel Eka Putra. Sementara dari pihak media hadir perwakilan dari iNews Media Group, Mutiara Media, dan Sabanapedia.

Dengan semangat transparansi dan kolaborasi, AKBP Gede berharap hubungan antara kepolisian dan media di Sumba Timur semakin kuat dan saling mendukung dalam membangun daerah.(ion)

Baca Juga:  Angin Kencang: Plafon GKS Umamapu Ambruk

Komentar