BPBD Sumba Timur Lengkapi Sejumlah Lokasi Publik Dengan Tempat Cuci Tangan

oleh
oleh
Tandon Cuci Tangan

Waingapu.Com – Pemerintah Kabupaten Sumba Timur (Sumtim) – NTT melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat telah dan akan terus lengkapi sejumlah lokasi publik dengan tempat atau area untuk mencuci tangan. Direncanakan 30 lokasi akan menjadi sasarannya, dan kini telah 13 lokasi yang telah dituntaskan pemasangan atau penyediaan sarana dimaksud.

Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Sumba Timur, Mikael Jaka Laki melalui Sekretaris BPBB, Senin (18/01) kepada media ini, melalui saluran telpon menjelaskan, pemasangan sarana mencuci tangan itu sebagai salah satu langkah untuk menyediakan tempat bagi warga melakukan salah satu langkah protokol kesehatan yang selama ini digalakan.

Tandon Cuci Tangan

“Jadi tempat cuci tangan yang telah disediakan diharapkan bisa dioptimalkan warga yang mendatangi lokasi atau area public, untuk sesering mungkin mencuci tangan sebagai salah ssatu bentuk pemerapan protokol kesehatan, yang mana bisa memutus mata rantai sebaran Covid – 19,” jelas Herry Franky Ratucoreh.

Baca Juga:  Catut Nama ODGJ & Almarhum, Warga Laporkan Kepala Puskesmas ke Polres Sumba Timur

Herry lebih jauh memaparkan, tempat cuci tangan yang disediakan itu dilengkapi dengan tandon air berkapasitas 550 liter, juga sabun. “Sementara yang telah terpsang ada 13 titik yakni di Taman Kota Matawai dua unit, Taman Sandalwood juga dua unit. Juga di Paris Matawai empat unit, dan juga Pasar Kambadjawa satu unit,” jelasnya sembari menambahkan perkantoran yang ramai didatangi warga seperti Badan Kepegawaian Daerah, Dispenduk, Dinas Pendidikan, dan Dinas Keuangan.

Selain itu kata Herry, lokasi wisata yang ramai didatangi warga dan tidak jauh dari Kota Waingapu, seperti Pantai Londa Lima dan Walakiri juga akan dilengkapi hal serupa. “Nantinya jika terpasang kami juga menaruh harapan pihak yang mengelola dan bertanggung jawab di lokasi penempatan sarana cuci tangan itu bisa membantu memberikan himbauan pada warga untuk cuci tangan plus menyediakan air,” timpalnya.

Baca Juga:  Distribusi Vaksin Sinovac Untuk Nakes Mulai Dilakukan Dinkes Sumba Timur

Sepeti terpantau, Senin (18/01) petang tadi, nampak warga yang yang kebetulan sedang berada di lokasi Taman Kota – Matawai juga Taman Sandalwood memanfaatkan fasilitas cuci tangan yang tersedia itu. ”Baik sudah ada tempat ini, airnya juga banyak, jadi saya dan keluarga tadi sebelum beli ayam goreng cuci tangan, setelah itu sebelum naik motor kami bertiga juga cuci tangan,” ungkap Herman, seorang warga yang kala itu ditemui di Taman kota – Matawai.

Perkembangan sebaran Covid 19 di Sumtim hingga Senin (18/01) sesuai data yang dipublish Posko Percepatan Pencegahan dan Penanganan Covid setempat, terdata total terjadi 200 kasus warga terkonfirmasi positif. Dari jumlah ini, 60 orang dinyatakan sembuh, 130 orang masih jalani perawatan dan isolasi di RSUD Umbu Rara Meha dan Hotel Cendana, mirisnya telah terjadi 10 kasus positif Covid – 19 yang meninggal dunia. (ion)

Baca Juga:  Staf Positif Covid-19, Distransnaker Sumba Timur Terapkan WFH

Komentar