Waingapu.Com – Peristiwa Kecelakaan Lalulintas (Lakalantas) yang kembali terjadi di Tabundung, Minggu (14/5/2023) sore lalu dialami oleh Bus Kayu (truk modifikasi) Monica. Kendaraan dengan Nopol ED 8125 itu tak kuasa melibas tanjakan terjal yang dikenal dengan tanjalan Purnama.
Kapolres Sumba Timur, AKBP Fajar WLS melalui Kapolsek Tabundung Iptu Antonius Umbu Njurumana, kepada wartawan Senin (15/5/2023) pagi menjelaskan bawhasa lakalantas itu karena truk alami out of control alias kehilangan kendali oleh sopirnya. Beruntungnya kata dia, Lakalantas itu tidak menimbulkan korban jiwa.
“Sopir atas nama Jony tidak bisa lagi mengendalikan kendaraan saat menaiki tanjakan. Mati mesin lalu mundur lalu terguling dan masuk ke jurang sekira 20 meter. Beruntung 7 penumpang hanya alami luka ringan walau sempat terhempas dari dalam truk,” jelas Umbu Njurumana.
Para penupang yang alami luka ringan itu, lanjut Umbu Njurumana selanjutnya dievakuasi ke Puskesmas Banggawatu guna mendapatkan pertolongan medis. Selain itu kata dia, dari tujuh penumpang itu, terdapat seorang anak berusia 3 tahun dan juga 14 tahun berasal dari Kecamatan Tabundung.
Untuk diketahui Nus Kayu Monica ini melayani pengankutan penumpang dan barang dengan rute Waingapu – Tabundung PP. Dimana saat alami kecelakaan sedang lalui jalur jalan dari Desa Tarimbang menuju Desa Banggawatu. (ion)