Video Rangga Viral, Warga Sumba Barat Daya Yang Punya Ramuan Tangkal Corona

oleh
oleh
Dukun Corona

Waingapu.Com – Lebih dari dua hari terakhir dunia maya di Pulau Sumba, Propinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) diramaikan dengan postingan sejumlah video, sehubungan dengan adanya seseorang yang bisa menyembuhkan aneka penyakit. Adalah figur bernama Samuel Rangga Bali yang kemudian menjadi tokoh sentral dalam video dan juga postingan status serta komentar yang tersaji di sejumlah account media sosial. Nitizen kian mempopulerkan sosok yang disebutkan sederhana itu dan bahkan tidak fasih berbahasa Indonesia. .

Dalam aneka video yang viral lewat jejaring pertemanan facebook dan juga konten youtube itu, kediaman Samuel di Kampung Galuwiyo, desa Tanjung Karoso, Kecamatan Kodi, Kabupaten Sumba Barat Daya (SBD) itu, ramai didatangi warga. Apalagi kemampuan Samuel dalam menyembuhkan aneka penyakit, disebutkan diperoleh pasca menerima wahyu dari Tuhan. Wahyu yang disebutkan itu juga menuntunnya meracik ramuan yang bisa menyembuhkan aneka penyakit, dan yang menarik ramuan racikannya juga anti Covid-19.

Baca Juga:  Terlibat 2 kasus Pencurian Ternak di Sumba Timur, Yunus Balla Randa jadi DPO Polisi 

Terangkum dalam sejumlah video dan juga penjelasan yang terposting menyebutkan, untuk membuat racikan ramuan anti Covid-19 dan juga penyembuh aneka penyakit, warga hendaknya membawa air mineral ukuran 1500 ml. Tak hanya itu, warga juga disebutkan juga harus membawa gula pasir ½ kilogram, garam secukupnya serta permen Winston (merek permen dengan rasa mint). Bahan-bahan itulah yang kemudian diramu dan lantas didoakan Samuel, dan selanjutnya diberikan kembali kepada warga untuk dikonsumsi sesuai petunjuk atau takaran yang akan disampaikannya.

Dalam video awal yang direkam oleh salah seorang bidan, beberapa warga yang baru pulang dari kediaman Samuel menjelaskan, ramuan-ramuan itu diracik dan didoakan hingga bisa menghilangkan virus corona. Juga disebutkan dalam video itu, kala mendoakan ramuannya, sejumlah buku rohani berupa Injil Lukas, juga buku doa Rosario, dan juga Alkitab serta Salib. Selain itu juga disiapkan tempat untuk penyimpanan dana sukarela guna didermakan.

Baca Juga:  Kepoin GenBest: Peduli Nutrisi & Sanitasi, Wujudkan Indonesia Bebas Stunting

Informasi yang tersebar luas itu, selain mengundang banyaknya warga yang mendatangi kediaman Samuel, juga memantik aparat keamanan juga Camat setempat ke lokasi. Seperti yang ditampilkan dalam video yang dibagikan dalam account youtube Alexius Hakola, Rabu (27/05) kemarin, aparat keamanan dan Camat, memberikan himbauan agar warga tidak lagi datangi tempat praktek Samuel. Selain itu, Samuel diminta untuk hentikan sementara prakteknya. Hal itu dikarenakan, kondisi kini dimana protap kesehatan dalam kaitan pencegahan dan memutus mata rantai penyebaran virus corona atau Covid-19.

Informasi yang diperoleh dari Frengky Keban, salah satu Jurnalis Victory News (Koran Harian Regional) yang bertugas di SBD, praktek Samuel memang tidak lagi.

Baca Juga:  ‘Bebaskan Ahok’ Diserukan Warga Sumba Barat Daya

“Mulai hari ini tidak lagi ada praktek. Karena kondisi lagi pandemi seperti ini juga karena mematuhi protap kesehatan. Saya dapatkan info itu dari Camat setempat,” kata Frengky ketika dihubungi Kamis (28/05) pagi lalu. (ion)

Komentar