Outlet Suzuki Resmi Hadir di Waingapu, Bupati Sumba Timur Harap Berimbas Peningkatan PAD

oleh
oleh

Waingapu.Com – PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) bekerjasama dengan PT Surya Batara Mahkota (SBM) sebagai salah satu main dealer Suzuki bersinergi mengahdirkan outlet atau Show Room Cabang Waingapu untuk melebarkan sayapnya dalam bisnis otomotifnya di NTT. Kehadiran outlet ini diharapkan bisa mendekatkan Suzuki dengan konsumen khususnya  di kabupaten Sumba Timur, Sumba Barat, Sumba Barat Daya, dan Sumba Tengah.  

Bupati Sumba Timur, Khristofel Praing didampingi perangkat managemen SIS dan PT SBM, Rabu (7/6/2023) malam melakukan peresmian yang ditandai dengan pengguntingan pita serta penandatanganan prasasti. Adapun Outlet penjualan mobil Suzuki ke-385 dan berlokasi di Jl. Adam Malik No. 50, Kelurahan Kambajawa, Kecamatan Kota Waingapu. Outlte ini akan memberikan layanan 1S namun turut diperlengkapi layanan service dan sparepart.

Bupati Sumba Timur yang hadir bersama Sekda, Umbu Ngadu Ndamu. Ketua DPRD Ali Oemar Fadaq serta sejumlah pimpinan OPD dan SKPD menyatakan apresiasi secara pribadi, juga mewakili pemerintah dan masyarakat.  Grand Opening Show Room Suzuki ini, kata Khristofel adalah bukti nyata keterbukaan pemerintah dan masyarakat akan hadirnya investasi guna mendukung tumbuh kembangnya ekonomi masyarakat. 

Baca Juga:  Banjir Wulla Waijillu Putuskan Ruas Jalan Provinsi, Masih Ada Warga Mengungsi  

“Suzuki sampai membuka show room dan berinventasi di sini tentu sudah melalui pertimbangan yang matang. Manajemen pasti sudah mempelajari dan mepertimbangkan aneka aspek hingga membuka Show Room di Sumba Timur ini,” tandasnya.

Hal yang juga penting kata Bupati Khristofel adalah kehadiran Suzuki sudah pasti akan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Apalagi kata dia, manajemen telah mengambil kebijakan untuk secara maksimal memperkerjakan putera dan puteri Sumba Timur.

“Sudah pasti akan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Kalau di wilayah kota secara kasat mata tentu akan nampak lebih ramai. Selain itu masyrakat juga akan punya akses dan pilihan lebih beragam untuk membeli kendaraan bermotor khususnya mobil. Semuanya itu tentu kami harapkan bisa membawa peningkatan Pendapatan Asli Daerah atau PAD,” papar Khristofel. 

Sebelum dilaksanakan Grand Opening, manajemen SIS dan PT SBM menggelar konferensi pers di lantai 2 Gedung Show Room itu. Hady S. Halim, Deputy Director 4W Sales and Marketing PT Suzuki Indomobil Sales menegaskan komitmen Suzuki untuk masyarakat kota Waingapu.

Baca Juga:  Bupati Sumba Timur Tegaskan Stunting Masih jadi Masalah Krusial Selain Pajak juga Rawan pangan

“Pembukaan outlet di Waingapu ini adalah bukti nyata komitmen Suzuki pada pelayanan yang menyeluruh dan dekat pada masyarakat. Besar harapan kami outlet Suzuki Surya Batara Mahkota Waingapu menjadi solusi untuk kebutuhan pembelian mobil Suzuki, service dan sparepart yang terjamin bagi masyarakat sekitarnya, tegasnya.

Di tempat yang sama, Johan Mualim, selaku Direktur PT SBM menekankan optimismenya akan tumbuh kembangnya bisnis di Sumba Timur juga ekonomi warga secara keseluruhan. 

“Kami optimis bahwa pemilihan lokasi ini sangat strategis karena merupakan tempat transit beberapa kabupaten di wilayah Sumba, terlebih lagi mempertimbangkan akses masuk kendaraan ekspedisi dari Surabaya melalui pelabuhan Waingapu. Sehingga membuka peluang yang besar untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi konsumen Suzuki di wilayah Waingapu dan sekitarnya. Kami hadir dan cepat membuka outlet di sini karena dukungan penuh dari pemerintah melalui instansi terkait. Kami disambut dengan tangan terbuka dan tidak dipersulit untuk berinvestasi,” papar Johan. 

Adapun Outlet ini berdiri di atas tanah seluas 1800m2  yang terdiri bangunan showroom, bengkel servis, sarana pendukung bengkel dengan tempat tunggu ber AC.  Sealin itu juga dilengkapi tempat bermain anak, parkiran yang luas, toilet, dan mushola agar pengalaman konsumen menyenangkan dan inklusif bagi seluruh kalangan usia. Pelayanan outlet SBM didukung oleh 63 karyawan yang 90% merupakan masyarakat asli dan asal Sumba Timur. 

Baca Juga:  Selain Perahu, Warga juga Temukan Barang ini di Pantai Lobohede Sarai

“Kami targetkan penjualan sebanyak 40 unit per bulan. Tentunya berharap antusiasme masyarakat tinggi sehingga angka tersebut bisa terus ditingkatkan. Menurut perhitungan kami, potensi pasar ada di angka 60 – 70 unit untuk 4 kabupaten di wilayah Sumba,” imbuh Fredy Prijatna, General Manager PT SBM. 

Setelah peresmian PT SBM menawarkan beragam paket menarik mulai dari leasing dan hadiah langsung bagi konsumen yang melakukan pembelian langsung pada saat Grand Opening. Juga bisa mencari informasi dan melihat model mobil Suzuki seperti Grand Vitara, XL7, All New Ertiga Hybrid, Baleno, Ignis, S-Presso dan New Carry. (ion/ped) 

 

Komentar